.

Unmuha Kembali Mewisudakan 642 lulusan

Wisuda XXVII Unmuha, Dayan Dawood/Foto Aul/atjehjustice.com
Justice Aceh - Banda Aceh, Universitas Muhammadiyah Aceh (unmuha) kembali adakan wisuda pada hari Sabtu (18/10/2014) di gedung AAC Dayan Daud Darussalam.

Acara yang dimulai pada pukul 08:30 WIB itu dihadiri oleh beberapa perwakilan mitra Unmuha, seperti perwakilan Pemerintah Aceh, Walikota Banda Aceh, Pangdam Iskandar Muda, Kapolda Aceh, DPRA, Kejaksaan Tinggi Aceh, Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Aceh, Koordinator Kopertis Wilayah XIII, dan Koordinator Kopertis Wilayah V.

Adapun jumlah wisudawan dan wisudawati unmuha yang ke-27 itu berjumlah 642 lulusan yang terdari dari Fakultas dan Akademi dengan rincian lulusan, Fakultas Hukum 54 orang, S-1 Fakultas Ekonomi 190 orang, S-1 Fakultas Teknik 44 orang, S-1 Fakultas Kesehatan Masyarakat 77 orang, S-1 Fakultas Psikologi 22 orang dan lulusan D-3 Akademi Fisioterapi 12 orang, S1 Fakultas Tarbiyah Prodi Pendidikan Agama Islam (PAI) sebanyak 68 orang, Prodi Matematika 57 orang, Prodi Biologi 66 orang dan Prodi Bahasa Inggris berjumlah 52 orang.

Wisuda XXVII Unmuha, Dayan Dawood/Foto Aul/atjehjustice.com
Rektor Unmuha Drs.H. Muharrir Asy’ari, Lc.,M.Ag. dalam kata sambutannya menyampaikan pesan kepada para lulusan agar tetap menjaga dan mengingat almamater dan berbakti kepada masyarakat dengan perolehan ilmu yang dimilikinya.

Selain itu, Ia juga menambahkan, Unmuha kini sedang dalam proses pembangunan dan perkembangan, salah satunya pengurusan pembukaan Teknik Informatika yang berada dibawah pembinaan Fakultas Teknik. 

"Kita telah berusaha, untuk mengurus semua perlengkapan administrasi agar Prodi baru itu (TI) bisa segera dibuka dan segera mendapatkan izin operasionalnya, sedangkan program pascasarjana FKM beberapa pekan lalu itu sudah resmi dibuka. Dengan demikian sekarang Unmuha sudah memiliki Program Studi S2, M.Kes" Ujar rektor Unmuha.

Pada sesi puncak acara ini para wisudawan dan wisudawati di bagikan surat ketarangan lulus oleh rektor unmuha yang didampingi oleh masing-masing dekan dan direktur yang ada dilingkungan Unmuha. (*atjehjustice.com)



Tags :  #Unmuha    #Rektor



Baca Juga Berita ini close button minimize button maximize button

Berita Lainnya

Nanggroe 6428505988919630376

Justice Terkini



Berita Sebelumnya...

Berita Foto


Translate

.
item