.

Situasi Kepanikan Warga Manado Saat Diguncang Gempa

Kepanikan warga saat gempa, Foto : Detik.com  
Justice Regional - Manado, Tidak hanya di Maluku Utara, gempa bumi yang berpusat di laut Maluku Timur juga mengguncang Manado, Sulawesi Utara. Getaran gempa 7,3 SR membuat warga setempat panik dan berhamburan keluar rumah hingga ke jalanan.

Berdasarkan foto yang dikirimkan warga setempat lewat situs pasangmata.com, Sabtu (15/11/2014), terlihat bagaimana kepanikan warga ketika gempa terjadi.
Menurut Salah satu warga, Bernard melaporkan kepanikan warga di area sekitar bandara Sam Ratulangi, Manado. 

Para calon penumpang yang tadinya menunggu dengan santai di dalam gedung bandara, terpaksa melangkahkan kaki keluar gedung saat getaran gempa terasa. Berbondong-bondong mereka berlari keluar gedung karena panik.

Setelah itu, mereka menunggu di luar gedung selama beberapa saat meski getaran gempa sudah tak dirasakan. Bahkan menurut Bernard, ada penumpang yang pingsan saat gempat terjadi hingga harus dilarikan ke rumah sakit setempat.

Seorang warga setempat lainnya melaporkan kepanikan warga di Jalan D.I. Panjaitan, Manado ketika gempa terjadi. Menurut warga, getaran gempa terasa hingga 30 detik.

Tidak hanya di Manado, warga yang ada di Gorontalo juga merasakan getaran gempa cukup kuat. Reynold melaporkan, warga di sekitarnya terlihat panik saat gempa terjadi.



Tags :     #Gempa       #Tsunami
|detik.com

Baca Juga Berita ini close button minimize button maximize button

Berita Lainnya

Regional 4227952198749375518

Justice Terkini



Berita Sebelumnya...

Berita Foto


Translate

.
item