Lumba-lumba Berkepala 2 Terdampar di Pantai
http://atjehjustice.blogspot.com/2014/10/lumba-lumba-berkepala-2-terdampar-di.html
Lumba-lumba berkepala dua terdampar dipinggir pantai |
Justice Unique - Istanbul (Turki), Pernah melihat lumba-lumba berkepala dua? Di Pantai Izmir, Turki, penampakan seperti itu pernah ditemukan.
Penemuan lumba-lumba berukuran 3,2 kaki atau hampir sekitar 1 meter di pantai wilayah barat Turki itu, terjadi pada Senin 4 Agustus 2014.
Salah satu mata dari kepalanya tidak terbuka, selain itu tidak ditemukan adanya lubang udara. Usia mamalia laut itu diperkirakan 12 bulan.
Lumba-lumba berkepala dua terdampar dipinggir pantai |
Bangkai binatang mamalia itu pertama kali ditemukan oleh warga setempat yang bernama Tugrul Metin.
"Aku melihat lumba-lumba itu tersapu ombak dari laut ke pantai ini," kata Mertin, seperti dikutip dari Daily Mail, Sabtu (18/10/2014).
Profesor dari Departemen Biologi Kelautan Universitas Ak Deniz, Mehmet Gokoglu menggambarkan peristiwa ini merupakan langka. Dan ia pun akan segera mempelajarinya.
"Lumba-lumba seperti itu sangat langka, mirip dengan persitiwa kembar siam pada manusia," jelas Gokoglu.